Sekolah Tarsisius Vireta Melaksanakan Misa Rabu Abu

(Video Perayaan Misa Rabu Abu)

Sekolah Tarsisius Vireta melaksanakan Misa Rabu Abu (Rabu, 2 Maret 2022) yang dipimpin oleh Pastor Yusuf Gunarto, SMM. Seperti diketahui, Rabu Abu adalah awal puasa dan pantang selama 40 hari sebelum hari Paskah. Abu ditaburkan pada dahi umat sebagai tanda perkabungan, merendahkan diri, dan pertobatan agar layak menyambut kemenangan Kristus yang bangkit dari antara orang mati.

Dalam homilinya, Pastor Yusuf Gunarto, SMM menyampaikan bahwa umat beriman diajak untuk mendekatkan diri kepada Tuhan. Puasa dan pantang bukan sekedar mengurangi makan dan minum melainkan lebih kepada makna spiritual yakni mendekatkan diri kepada Tuhan dalam doa. “puasa dan pantang yang kita laksanakan adalah puasa yang menekankan spiritual, bukan sekedar lahiriah tidak makan dan minum,” ujar Pastor Yusuf

Pastor Yusuf Gunarto, SMM menutup homilinya dengan mengajak umat untuk melaksanakan tema Aksi Puasa Pembangunan Keuskupan Agung Jakarta (APP KAJ) 2022: “Semakin Mengasihi, Semakin Peduli, Semakin Bersaksi”. “mari kita melaksanakan tema APP KAJ 2022 agar layak menyambut kemenangan Kristus pada Hari Raya Paskah”, tegasnya [D. Gea]

Scroll to Top