Mengajarkan anak-anak mengenal dan mencintai hewan piaraan merupakan salah satu kegiatan yang dilakukan di TK Tarsisius Vireta Tangerang. Kegiatan seperti ini tentunya sangat menyenangkan bagi anak – anak. Selain menyenangkan kegiatan mengenalkan binatang sangat bermanfaat untuk menstimulus perkembangan anak.
Dengan kegiatan ini anak-anak diajak untuk melatih kemampuan kognitif, afektif dan psikomotornya dengan cara menunjukkan pada anak bahwa hewan juga membutuhkan kasih sayang. Selain itu hewan pun harus dirawat dengan cara memberi makan dan menyayanginya.
Melalui kegiatan semacam ini diharapkan anak-anak TK Tarsisius dapat memiliki rasa cinta kasih kepada mahkluk hidup ciptaan Tuhan.